Seorang pengendara sepeda motor tewas setelah terlibat kecelakaan di Jalan Kaligawe Raya, Kota Semarang, Jawa Tengah. Kecelakaan maut tersebut terjadi pada Selasa (11/2/2025) malam.
Korban yang mengendarai sepeda motor Honda Beat bernomor polisi H 5295 AES diketahui melaju dari arah barat ke timur. Sesampainya di lokasi kejadian, korban nekat melawan arus. Pada saat bersamaan, dari arah berlawanan melaju truk tronton H 1977 CW.
Karena jarak yang terlalu dekat, kecelakaan pun tak terhindarkan. Sepeda motor korban bertabrakan dengan truk tronton tersebut.
Akibat benturan yang keras, pengendara motor mengalami luka parah dan meninggal dunia di lokasi kejadian. Korban kemudian dievakuasi oleh petugas ke rumah sakit.
Kanit Laka Satlantas Polrestabes Semarang, AKP Adji Setiawan membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan, kecelakaan lalu lintas itu terjadi karena pengendara motor melawan arus.
"Pengendara motor Honda Beat melaju dari arah barat ke timur, sampai di TKP melawan arus, sehingga bertabrakan dengan truk H 1977 CW yang melaju dari timur ke barat," ujar Adji.
Polisi telah melakukan olah TKP dan meminta keterangan dari sejumlah saksi. Kasus kecelakaan ini masih dalam penanganan lebih lanjut oleh pihak kepolisian.
Kejadian ini menjadi pengingat pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas. Masyarakat diimbau untuk selalu berhati-hati dan tidak melawan arus demi keselamatan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya.
