Suasana Sepi di Kawasan Karaoke Argorejo Semarang Saat Awal Ramadan
Beberapa tempat karaoke di kawasan Argorejo atau yang dikenal dengan sebutan Sunan Kuning, Semarang, tampak sepi di awal Ramadan. Sejumlah tempat usaha hiburan malam itu tutup sementara. Namun, ada juga yang masih beroperasi seperti biasa.