Wali Kota Semarang Dukung YB Mangunwijaya Jadi Pahlawan Nasional
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, mendukung penuh usulan pengangkatan Romo YB Mangunwijaya menjadi pahlawan nasional. Ia menganggap Romo Mangun layak mendapatkan gelar tersebut atas dedikasinya dalam berbagai bidang, terutama arsitektur, sosial, dan budaya.